GT Pesticide Test Kit - Sensitive
Introduction
GT pestisida test kit adalah test kit untuk mendeteksi residu golongan organophosphat, carbamat dan cholinesterase inhibitor yang sangat sensitive dengan hasil uji qualitatif menggunakan metode cholinesterase inhibition technique. Test kit ini dapat diaplikasikan untuk sampel sayuran, buah, cereal, tanaman obat, ikan asin, tanah, lumpur, air pertanian dan air minum.
Overview Product
Test kit dengan hasil yang akurat, sensitive, menggunakan teknik cholinesterase inhibitor
Hasil uji dapat diperoleh dalam waktu 45-60 menit
Test kit terdiri dari reagent, waterbath dan test set
Jumlah reagent termasuk pelarut ada 9 yaitu solvent 1 & 2, GT-1, GT-2, GT-2.1, GT-3, GT-3.1, GT-4 dan GT-5
Limit deteksi : 0.05 ppm (trichlorfon)
Nilai penghambatan 50% : 0.2 mg/kg (trichlorfon)
Waktu hidrolisis 30 menit
Waterbath & Test Set
Waterbath dan test set adalah alat bantu yang digunakan untuk uji residu pestisida GT pesticide test kit. Alat ini dapat digunakan di lapangan ataupun di laboratorium. Waterbath dan test set terdiri dari : waterbath, thermometer, tabung reaksi, pipet, botol sampel, pompa udara dan peralatan evaporasi.